Pada kurikulum Merdeka selain jam pelajarannya diatur per tahun, struktur kurikulumnya dibagi menjadi dua, yaitu 1) pembelajaran reguler yang rutin yang termasuk kegiatan intrakurikuler 2) projek penguatan profil pelajar Pancasila yang termasuk kokurikuler. Projek penguatan profil pelajar Pancasila adalah kegiatan kokurikuler yang berbasis projek, kegiatan ini dirancang untuk memperkuat tercapainya kompetensi dan karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila yang disusun berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan. Projek penguatan profil pelajar Pancasila dilaksanakan secara fleksibel, dari segi muatan, kegiatan, dan waktu pelaksanaan. Projek penguatan profil pelajar Pancasila dirancang terpisah dari intrakurikuler. Adapun tujuan, muatan, dan kegiatan pembelajaran projek tidak harus dikaitkan dengan tujuan dan materi pelajaran intrakurikuler. Sekolah/madrasah bisa melibatkan masyarakat dan/atau dunia kerja untuk merancang dan menyelenggarakan projek penguatan profil
Comments
Post a Comment